Legal Opinion tentang Legalitas dan Proporsionalitas Sanksi Etik terhadap Ahmad Sahroni dan Anggota DPR Lain oleh Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) DPR RI
Pendapat Hukum (Legal Opinion) Tentang Legalitas dan Proporsionalitas Sanksi Etik terhadap Ahmad Sahroni dan Anggota DPR Lain oleh Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) DPR RI Pertimbangan: Bahwa pendapat hukum ( Legal Opinion ) ini disusun berdasarkan informasi dan data yang bersumber dari pemberitaan publik serta asumsi bahwa seluruh keterangan yang dimuat di dalamnya adalah benar dan dapat dipercaya. Bahwa pendapat hukum ini diberikan berdasarkan ketentuan hukum positif yang berlaku di Negara Kesatuan Republik Indonesia , dan tidak dimaksudkan untuk ditafsirkan atau diterapkan menurut ketentuan hukum negara lain. Bahwa pendapat hukum ini bersifat umum dan tidak dimaksudkan sebagai alat bukti di muka pengadilan maupun sebagai nasihat hukum yang mengikat. I. Posisi Kasus Dalam pemberitaan dijelaskan bahwa Ahmad Sahroni dkk, anggota DPR RI dari Fraksi NasDem, tengah menghadapi sidang Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) terkait dugaan pelanggaran ko...